Berita Terkini

Tingkatkan Mobilitas di Medan Sulit, Dirpolairud Polda Jambi Serahkan 8 Motor Dinas ke Personel

Dirpolairud Polda Jambi Kombes Agus Tri Waluyo menyerahkan delapan unit kendaraan dinas.(ist) 

MAKALAMNEWS.ID - Dalam upaya memperkuat mobilitas dan efektivitas operasional di wilayah pesisir dan perairan, Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Jambi menyerahkan delapan unit kendaraan dinas berupa motor kepada para personel, Senin (15/07/2025).

Penyerahan dilakukan langsung oleh Dirpolairud Polda Jambi, Kombes Pol Agus Tri Waluyo, di halaman kantor Ditpolairud Polda Jambi. 

Kegiatan ini turut dihadiri Wakil Direktur Polairud dan sejumlah pejabat serta personel Polairud Polda Jambi.

Kapolda Jambi Pimpin Apel Operasi Patuh 2025, Siap-Siap Pengendara Ditindak Jika Langgar 7 Aturan Ini

Motor dinas yang diserahkan dirancang khusus untuk menghadapi medan berat di wilayah pesisir dan terpencil. 

Dengan spesifikasi tangguh dan teknologi terbaru, kendaraan ini diharapkan mampu menunjang tugas personel dalam memberikan pelayanan cepat dan responsif kepada masyarakat.

"Gunakan kendaraan ini dengan penuh tanggung jawab. Jadikan motor dinas ini sebagai sarana untuk meningkatkan pelayanan kita kepada masyarakat, terutama yang berada di wilayah pesisir dan sulit dijangkau," ujar Kombes Pol Agus Tri Waluyo dalam arahannya.

Kapolda Jambi Terbitkan Maklumat Larangan Melakukan Pembakaran Hutan dan Lahan, Pelaku Terancam 12 Tahun Penjara

Ia juga mengingatkan agar seluruh kendaraan dirawat dan dijaga dengan baik agar selalu dalam kondisi prima saat dibutuhkan di lapangan.

Para personel yang menerima kendaraan dinas menyambut antusias kebijakan tersebut. 

Serah Terima Duaja Satya Singa Kartipala, Brimob Polda Jambi Sambut Komandan Baru Kombes Muhammad Faishal Aris

Mereka menyatakan siap untuk mengoptimalkan pemanfaatan motor dinas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kewilayahan yang telah dipercayakan.

"Motor ini sangat membantu kami menjangkau lokasi-lokasi yang sulit dijangkau kendaraan biasa. Kami siap menjaga amanah ini dan menggunakannya untuk mendukung tugas operasional di lapangan," ungkap salah satu personel penerima motor dinas.(wan)

© Copyright 2022 - MakalamNews