Berita Terkini

Politisi PAN Ini Fokus Menangkan Romi-Sudirman di Pilgub Jambi: Kami Tidak Hiraukan Partai

 Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Fadli Sudria

MAKALAMNEWS.ID - Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Romi Hariyanto-Letjen (Purn) Sudirman sudah resmi mendaftar sebagai peserta Pilkada Serentak 2024.

Keduanya mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi, Kamis (29/8/2034) siang.

Ribuan relawan dan pendukung ikut mendampingi Romi Hariyanto-Sudirman ke KPU yang berada di bilangan Telanaipura.


Yang menariknya, dalam rombongan tersebut nampak politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Fadli Sudria yang saat ini anggota DPRD Provinsi Jambi. Ia berada tepat di belakang Romi dan Sudirman.

Selain itu tampak juga mantan politisi PAN Supriono yang juga anggota DPRD Provinsi Jambi.

Kehadiran Fadli Sudria ini sangat menarik, karena ia merupakan dewan yang dikenal sangat kritis.

Ditanya wartawan, alasannya mendampingi Romi-Sudirman mendaftar ke KPU, Fadli Sudria bilang kalau ini bentuk kesadarannya sebagai kader Partai Amanat Nasional (PAN).

Menurutnya, Romi Hariyanto adalah kader PAN. Sudah sewajarnya ia mendampinginya.

Romi itu kader murni PAN. Selain saya, ratusan kader PAN, BM PAN ikut mengantarkan Romi-Sudiman,” ujarnya.

Fadli Sudria sendiri tidak takut kalau partai akan memberikan sanksi kepadanya karena tidak mendukung calon yang diusung partai.

“Saya siap disanksi partai, itu hak partai memberi sanksi,” ujarnya.

Fadli Sudria memberi alasan lain kalau ia ingin menunjukan kader PAN layak untuk didukung.

“Ini menunjukkan identitas kami sebagai kader PAN kalau kami di barisan Romi-Sudirman,” katanya.

“Kami tidak menghiraukan partai, kami fokus memenangkan Romi-Sudirman,” pungkasnya.


Selain ditemani ribuan pendukung, Romi Hariyanto-Sudirman juga didampingi Dr Syarif Fasha Wali Kota Jambi periode 2013-2024 yang juga Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Jambi. Serta ketua partai pengusung lainnya.


Seperti Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jambi Tigor, Ketua Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Jambi Mirzal Muharoma, dan Sekretaris Partai Gelora Jambi. Untuk ketuanya Mahyudi dihubungi video call.(*)

© Copyright 2022 - MakalamNews